Whatsapp Akan Meluncurkan 3 Fitur Baru

Tags

Whatsapp sebagai salah satu Aplikasi sosial media dikabarkan sedang menguji coba beberapa fitur baru yang akan segera launching.

Dengan bertambahnya fitur baru ini, diharapkan akan membuat para pengguna Whatsapp semakin nyaman dalam bersosial media khususnya menggunakan WA.

Berikut Daftar Fitur baru yang akan dirilis Whatsapp :

Media Visibility
Fitur ini memberikan kemudahan dalam menyimpan media yang diterima dari orang lain secara otomatis dan memberikan pilihan kontak secara spesifik sehinga tidak semua kontak yang mengirimkan media disimpan secara otomatis melainkan pengguna yang telah kita sesuaikan atau kita inginkan.

Sebenarnya fitur ini pernah ada namun mengilang tanpa alasan yang jelas. Semoga dengan kehadiran yang akan datang membuat suatu perbedaan yang lebih baik lagi.

Group Video Call
Sesuai dengan namanya, fitur ini memungkinkan kita untuk melakukan Video Call dengan dua orang sekaligus dan secara otomatis layar akan terbagi menjadi tiga. Dimana dua pengguna akan berada dibagian atas dan sisanya di bagian bawah.

Whatsapp Payments
Kalau fitur yang satu ini akan memudahkan pengguna dalam mengirim uang sehingga mengirim uang secepat mengirim pesan.

Pengujian ketiga fitur baru ini dilakukan di India dengan jumlah peserta uji coba sebesar 1 juta orang.

Artikel Terkait